Tangerang, sorotbanten.com — Dalam semangat kebersamaan dan cinta daerah, Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 3 Tigaraksa turut menyampaikan ucapan selamat Hari Jadi ke-393 Kabupaten Tangerang yang diperingati pada 13 Oktober 2025 mendatang. Dengan mengusung tema “Bersyukur, Berkarya, Berdaya,” keluarga besar SMPN 3 Tigaraksa menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam membangun generasi muda yang unggul dan berkarakter.
Kepala SMPN 3 Tigaraksa, Asep Jaja, S.Pd,. M.M, menyampaikan rasa bangga atas perjalanan panjang Kabupaten Tangerang yang kini semakin maju dan berkembang di berbagai sektor. Kamis (9/10/2025).
“Momentum hari jadi ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk selalu bersyukur atas kemajuan daerah, berkarya nyata melalui pendidikan, dan berdaya dalam mencetak generasi yang siap menghadapi tantangan masa depan,” ujarnya.
Asep juga menggelar berbagai kegiatan bernuansa lokal untuk menyemarakkan peringatan hari jadi, seperti lomba kebersihan kelas, pembuatan poster bertema cinta daerah, serta upacara bendera yang diwarnai dengan pembacaan sejarah singkat Kabupaten Tangerang.
Ucapan selamat dan doa juga disampaikan oleh seluruh guru dan siswa SMPN 3 Tigaraksa agar Kabupaten Tangerang terus menjadi daerah yang makmur, berbudaya, dan sejahtera, sejalan dengan visi pembangunan daerah menuju masyarakat yang mandiri dan berdaya saing.
“Kami berharap semangat ‘Bersyukur, Berkarya, Berdaya’ bukan hanya menjadi slogan, tetapi menjadi motivasi nyata bagi seluruh warga sekolah untuk berkontribusi positif bagi Tangerang tercinta,” tambahnya.
Dengan semangat hari jadi ke-393 ini, SMPN 3 Tigaraksa siap terus mendukung upaya pemerintah daerah dalam menciptakan pendidikan yang berkualitas dan membentuk generasi muda yang berintegritas, kreatif, dan peduli terhadap lingkungan serta kemajuan daerahnya.
asp