banner 1000x500
KesehatanPemerintahan

RSUD Balaraja Persiapkan Operasi Katarak Gratis Dalam Rangka Hari Bakti Adhyaksa Ke-63

113
×

RSUD Balaraja Persiapkan Operasi Katarak Gratis Dalam Rangka Hari Bakti Adhyaksa Ke-63

Sebarkan artikel ini

Tangerang, sorotbanten.com — Dalam rangka memperingati Hari Bakti Adhyaksa ke-63, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja Kabupaten Tangerang melakukan skrining bagi para calon operasi mata katarak. Kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu rangkaian kegiatan Bakti Sosial Operasi Katarak di Wilayah Kabupaten Tangerang.

Kegiatan ini bekerja sama dengan  Persatuan Jaksa Republik Indonesia (Persaja), Pemerintah Kabupaten Tangerang, PMI Kabupaten Tangerang, ERHA, PERDAMI (Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia), dan RSUD Balaraja.

Direktur RSUD Balaraja, dr. Corah Usman, MARS, mengatakan, jumlah peserta skrining operasi mata katarak adalah sebanyak 229 orang. Pendaftaran peserta dilaksanakan di Puskesmas Wilayah Kabupaten Tangerang sesuai domisili.

“Kegiatan skrining ini dilakukan untuk mengetahui kondisi pasien sebelum menjalani operasi katarak, Proses skrining ini mulai dari pencatatan administrasi, pemeriksaan oleh dokter spesialis mata hingga pemeriksaan laboratorium penunjang,” ujarnya.

Pasien yang datang akan langsung di data lalu di periksa kemudian langsung diinformasikan hasil skriningnya. “Sebanyak 107 orang peserta yang lolos skrining akan menjalani operasi pada hari Minggu, 16 Juli 2023 di RSUD Balaraja Kabupaten Tangerang,” tuturnya

Selain itu, operasi mata katarak gratis ini bertujuan untuk membantu program pemerintah Indonesia dalam pengentasan penyakit mata katarak yang ada di Indonesia, khususnya di Kabupaten Tangerang.

“Kami berharap dengan adanya operasi mata katarak gratis ini bisa membantu masyarakat untuk sembuh dan pulih kembali khususnya Kabupaten Tangerang,” ujarnya.

(red)

banner 1000x500

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pemerintahan

Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Tangerang bekerja sama dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) menggelar Operasi Pasar Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman kantor Kecamatan Kresek