banner 1000x500
News

Demi Kemajuan Organisasi, DPC KWRI Kab. Tangerang Gelar Rapat Pleno Reshuffle Pengurus Struktur

881
×

Demi Kemajuan Organisasi, DPC KWRI Kab. Tangerang Gelar Rapat Pleno Reshuffle Pengurus Struktur

Sebarkan artikel ini

Tangerang, sorotbanten.com — Puluhan Pengurus dan anggota DPC KWRI Kabupaten Tangerang mengikuti rapat pleno Evaluasi Organisasi Sebagai Upaya Peningkatan Kinerja organisasi demi terwujudnya dan tercapainya kinerja suatu organisasi sesuai visi dan misi.

Kegiatan tersebut di gelar dalam halaman taman Ide Triraksa village 2 Badak Perkasa Group kelurahan tigaraksa kecamatan tigaraksa Kabupaten Tangerang. Kamis (18/01/2024).

Acara yang di hadiri langsung ketua DPD KWRI Provinsi Banten yang di wakili oleh Wakil Ketua KWRI DPD Provinsi Banten Ari Asari Marnan, Ketua DPC KWRI Kabupaten Tangerang Mad Sutisna yang akrab di sapa kang Anoy yang di dampingi Sudirman Indra / Koh Acin, CEO Badak Perkasa Group dan selaku dewan pertimbangan, Agie Rahmatullah Dewan kehormatan dan etik, Asep Munajat Sekertaris juga Pengurus lainya.

Ari Asari Marnan yang membuka langsung rapat pleno menyampaikan dan berikan Apresiasi sidang rapat pleno Reshuffle kepengurusan Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kabupaten Tangerang.

“Dengan adanya kepengurusan yang baru mudah mudahan bisa kompak, terjalin sinergitas antar pengurus dan anggota, saya berharap DPC KWRI Kabupaten tangerang bisa membangun komunikasi, kordinasi, kompak dan transparan ketua melakukan konsolidasi menyeluruh baik di tingkat kabupaten dan lainya,” Tegas Ari Asari Marnan.

Sementara Ketua DPC KWRI Kabupaten Tangerang Anoy menyampaikan Rapat pleno Reshuffle struktural kepengurusan Pengurus DPC KWRI berjalan dengan baik dan lancar dan hasil keputusan dengan para petinggi dan di sepakati.

“Dan insya allah dalam waktu dekat akan di buatkan SK untuk teman teman sesuai dengan bidang masing masing, juga akan mengumpulkan kembali teman teman sesuai dengan tugasnya dan akan di berikan pemahaman melalui rapat kecil nanti,” Ujarnya.

Anoy menambahkan untuk kedepannya akan membuat rapat kerja untuk tahun 2024 tujuanya membuat beberapa program sesuai tupoksi di bidang masing masing.

“Nanti kita akan terus berupaya menjalin komunikasi yang baik antar anggot, pengurus dan instansi pemerintahan dan stakeholder yang ada,” Tutup Anoy.

(asp)

banner 1000x500

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News

Ketua KPU Deliserdang, Relis Yanthy Panjaitan, memberikan klarifikasi terkait berita mengenai dicoretnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai partai pengusul pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang, Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo.

News

Berdasarkan laporan polisi Nomor : LP/B/80/III/SPKT I. DITRESKRIMUM/2024/POLDA BANTEN, Ditreskrimum Polda Banten amankan TS seorang kepala Desa Wanakerta, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang pelaku tindak pidana pemalsuan surat yang terjadi pada 10 Maret 2024.